Saturday, October 17, 2015

Coney Island Singapore Episode 1

Agathea Private Doc.
Bagi semua orang weekend adalah Family time. Begitu pula dengan kami disini. Sabtu dan Minggu adalah hari yang paling ditunggu-tunggu. Pergi jalan-jalan dan mengexplore Pulau Tumasik adalah sebuah pengalaman yang menyenangkan untuk mengisi weekend. Sabtu ini kami menyempatkan diri untuk mengunjungi Coney Island. Coney Island baru dibuka oleh National Park 11 Oktober 2015 kemarin. Dan kami akan menjajalnya hari ini hehe..
Agatha Private Doc.
Dalam sejarahnya Coney Island ini dikenal juga sebagai Pulau Serangoon, adalah sebuah pulau seluas 133 hektar yang terletak di lepas pantai timur laut Singapura di daerah Punggol, terletak juga di antara Pulau Ubin ke timur laut dan daratan ke barat dayanya. Pulau ini pernah dimiliki oleh saudara pengusaha Aw Boon Haw dan Aw Boon Par, sebelum dijual kepada pengusaha India, Ghulam Mahmood, pada tahun 1950 dengan tujuan mengubah pulau menjadi sebuah resort dengan maksud mencontoh model Taman Hiburan dan residential yang juga mempunyai nama yang sama di New York yaitu Coney Island. Coney Island Park dibuka untuk umum, dengan pantai yang membentang sejauh 2 km dan jalur sepanjang 2,4 km. Pulau lepas pantai
Agatha Private Doc.
Pulau Serangoon (Coney Island), dulunya adalah bagian dari SMC Changi dari tahun 1951 sampai 1997, kemudian masuk ke divisi Pantai Timur GRC (Siglap) dari tahun 1997 sampai 2015 sebelum pindah ke Pasir Ris-Punggol GRC. Coney Island dikelola sepenuhnya oleh NParks, tempat ini juga merupakan rumah bagi beragam habitat, ada hutan pantai, padang rumput dan hutan bakau. Taman ini dibuka secara resmi oleh Menteri Perhubungan dan Menteri Koordinator Infrastruktur, Khaw Boon Wan pada tahun 2015.  Coney Island ini berfokus pada konservasi energi dan air, daur ulang dan penahan elemen alami didalam taman ini. Hal unik lainnya adalah penggunaan, kayu dari pohon Casuarina yang dikumpulkan dan didaur ulang menjadi papan nama taman, tempat duduk, bangku, dermaga, bahkan di pamerkan pada pameran di Casuarina Exploration. Dengan keanekaragaman hayati yang kaya dalam suasana pedesaan, Coney Island Park menawarkan banyak hal untuk dieksplorasi. Semua orang dapat berolahraga disini, berjalan kaki, menikmati oksigen gratis, mendengar debur ombak, bermain dipantai, menikmati suasana hutan dan suara nyaring burung-burung. Bahkan tak jarang orang-orang memilih piknik disini.
Private.Doc

Lokasi: Beside Punggol Promenade Nature Walk

Rute:
Bus:
Bus No. 84 Dari Punggol Interchange menuju Punggol Point Park / Punggol Settlement. Berjalanlah sekitar 500 m ke timur sepanjang Punggol Promenade Nature Walk untuk sampai ke Coney Island West Entrance.

MRT:
Punggol MRT (NE17)

Admission: Free

Open: 7AM - 7PM (Gate ditutup pukul 7PM)