Thursday, March 15, 2018

"Five Silly Monkeys"

Anak kecil ini ngubek-ngubek bookshelves kami, dan ketemulah dia dengan sebuah buku masa kecilnya yang berjudul "Five Silly Monkeys" isi buku ini mirip sekali dengan sebuah kumpulan Nursery Rhymes yang sering nongol di youtube. Yang disukai Agatha dari buku ini adalah ilustrasinya yang lucu, yang menggambarkan 5 ekor monyet yang meloncat-loncat di tempat tidur, dan satu persatu monkey terantuk kepalanya. Lalu sang Ibu memanggil dokter, dan dokter menasehati, bahwa tidak boleh ada lagi monkey yang meloncat-loncat ditempat tidur.
Sambil membaca Agatha juga bernyanyi-nyanyi kecil sambil tertawa-tawa, lalu dia nyeletuk "the monkeys like me ma.. "Agatha juga suka jumping on the bed, but I never feel off and my head bumped ma.. cause Agatha kuat" belanya lagi.. Ya iyalah, wong dimana-mana saya kasih bantal dan penyangga agar ga jatuh hehehe...dan itu lagi beruntung ajah dalam hatiku hihihi.. sejak kecil Agatha memang senang jumping on the bed, dan saya juga ga pernah melarang, namun sekarang usia nya sudah 6 tahun, berat badan makin bertambah, selain seprei yang rapi jadi kusut, ya tempat tidur juga takut jebol lama-lama hehehe.. Jadi kalau dia mau beraksi lagi saya suka bilang "kalau jatuh bawa ke dokter ya.." Dan dia cepet- berhenti ga jumping lagi kwkwkw.. Jadi ketika dia membaca lagi buku ini, dia happy mengingat masa kecilnya yang suka meloncat-loncat ditempat tidur juga.
#HariKe-15
#GameLevel5
#Tantangan10Hari
#KuliahBunsayIIP
#BundaSayang
#IbuProfesional
#ForThingsToChangeIMustChangeFirst

0 comments:

Post a Comment