Alhamdulillah puasa hari ke-7, Agatha melaluinya penuh dengan sukacita, meski tak jarang tiba-tiba nyeletuk "may i drink ma...?" hahaha, aku ga lapar tapi haus.. "ya ya Mama tau nak, tapi ini puasa, bersabar ya" lanjutku, dan pada saat seperti itu saya segera mengalihkan dengan hal lain sampai dia lupa kalau dia haus dan mau minum hehehehe.. Sejak Puasa pertama saya membiasakan kami selalu berbuka di masjid dan bisa sekalian sholat maupun tarawih disana. Ramadhan menjadi ajang bagi Agatha untuk lebih dekat dan akrab dengan suasana masjid. Dan berbuka di Masjid lebih terasa berpuasanya daripada di rumah yang sepi. Meskipun kadangkala berbuka di masjid menu makanannya kurang cocok dan kurang selera untuk anak-anak. Apalagi bila masakan sedikit berbumbu dan pedas, tentunya Agatha sedikit protes karena kepedesan. Namun saya berusaha mengajari Agatha untuk membiasakan menghargai makanan yang sudah disajikan kepada kami. Dan Alhamdulillah meskipun harus dibujuk Agatha belajar menghargai makanan, dan memakan nya dengan cukup lahap meskipun harus disertai dengan minum berkali-kali dalam setiap suapan hehehe...
In shaa Allah makanan ini membawa berkah bagi kita ya nak.. menjadikan puasa ini lebih bermakna. mengajari kita menghargai setiap rezeki dari Allah SWT. Karena diluar sana masih banyak orang-orang yang tidak bisa makan. Tetap semangat berpuasa Agathaaaa..!
In shaa Allah makanan ini membawa berkah bagi kita ya nak.. menjadikan puasa ini lebih bermakna. mengajari kita menghargai setiap rezeki dari Allah SWT. Karena diluar sana masih banyak orang-orang yang tidak bisa makan. Tetap semangat berpuasa Agathaaaa..!
#GameLevel7
#Tantangan10Hari
#KuliahBunsayIIP
#BundaSayang
#IbuProfesional
#BintangKeluarga
#SemuaAnakAdalahBintang
#BintangKeluarga
0 comments:
Post a Comment