Wednesday, May 30, 2018

Cemilan Rabu Ke-3 | Kelas Bunda Sayang Level ke-7: "Membuat Jurnal Kegiatan"

🍩 Cemilan Rabu ke - 3 🍩
Materi Kelas Bunda Sayang Level ke-7: *Membuat Jurnal Kegiatan*
Rabu, 30 Mei 2018

📝📝📝📝📝📝📝
MEMBUAT JURNAL KEGIATAN
Jurnal kegiatan merupakan dokumentasi kegiatan atau hasil observasi dari suatu kegiatan yang dilakukan oleh anak yang diamati oleh Orang tua atau Fasilitator dengan penuh empati. Observasi pada anak dilakukan agar orang tua atau fasilitator dapat
🍍Memahami perilaku anak,
🍍Mengevaluasi perkembangan anak,
🍍Mengevaluasi kemajuan dalam pembelajaran.

Jurnal kegiatan menjadi bagian dalam rangkaian kegiatan membuat sebuah Portfolio, dimana foto dan video adalah bukti atau evidence yang menjadi catatan. 

Dokumentasi atau jurnal kegiatan yang paling mudah dan biasa kita lakukan adalah berupa foto dan video. Namun perlu ditambahkan catatan penting dalam suatu kegiatan sebagai landasan untuk merancang pengalaman kegiatan berikutnya.

Catatan penting dalam Jurnal Kegiatan yang minimal perlu dituliskan adalah sebagai berikut:
🏀Profile Anak saat melakukan kegiatan,
🏀Deskripsi kegiatan,
🏀Tujuan kegiatan,
🏀Proses kegiatan,
🏀Pengetahuan, keterampilan dan sikap yang diperoleh (Hasil diskusi dengan anak),
🏀Aspek fitrah yang ditumbuhkan lebih baik dari kegiatan sebelumnya (Hasil diskusi dengan anak),
🏀Refleksi meliputi perasaan, pikiran atau tanda fisik antusias anak sebelum, ketika dan sesudah melakukannya (interview anak atau anak menuliskan sendiri),
🏀Refleksi meliputi perasaan, pikiran atau tanda fisik antusias orangtua sebelum, ketika dan sesudah mendampingi kegiatan,
🏀Catatan dari orangtua maupun fasilitator untuk perbaikan penyelenggaraan kegiatan (perencanaan, safety, apa yang terlewat dll),
🏀Usulan atau rencana rancangan kegiatan berikutnya, mana yang perlu diimprovisasi (Hasil diskusi dengan anak),
🏀Bukti (Evidence) berupa foto, film, karya, produk dan lain-lain.

Bentuk dari Jurnal Kegiatan ini bisa disesuaikan dengan kebutuhan anak.
Selanjutnya Jurnal Kegiatan dapat disimpan dalam 1 folder baik hardcopy/softcopy secara runut dan terstruktur. Jurnal Kegiatan dapat dipilih sesuai dengan keunikan anak untuk membangun portofolio sesuai dengan perencanaan portofolio.


Sumber:
1. Harry Santosa. 2017. Fitrah Based Education.

0 comments:

Post a Comment