Friday, August 17, 2018

Aliran Rasa Level 9: "Think Creative”

Sebagai sebuah tim satu-satunya dalam tiap tantangan kegiatan yang saya jalani, Agatha mempunyai peran yang sangat vital. Karena tanpa dia mungkin semua ide saya-pun tidak akan berjalan dengan baik. Agatha adalah sosok yang menunjang kreativitas saya dalam mengembangkan semua aspek yang ada pada setiap tantangan. Meki tidak jarang kami saling "argue'. Dan itu terjadi hampir setiap hari. Kalau ga 'berantem' ga rame rumah kami hehehehe.. (maklum penghuninya cuma bertiga, yang satunya sibuk bekerja😆).
Dan dalam Tantangan kali ini beberapa hal harus saya garis bawahi, adalah hal-hal yang dapat menunjang kreativitas Agatha diantaranya adalah memberi dia kepercayaan, yakin kalau dia mampu melakukan setiap hal, karena ini mampu memancing imajinasi dan menguatkan kreativitasnya. 
Yang saya rasakan bahwa kreativitas sebetulnya ada disekitar kita, baik itu materinya, wahana-nya, media atau perangkatnya, tinggal timingnya saja yang harus betul kita atur dan kita tangkap sebagai sebuah bentuk kreativitas. Dan terkadang tanpa kita sadari, sebetulnya kita dapat menemui semua itu di dalam keseharian kita. Kreativitas juga tidak melulu sebuah hal yang mewah, namun hal kecil yang sederhana pun dapat memicu kreativitas. Dan ini dapat kita biasakan dan tanamkan juga kepada anak-anak kita. Sebetulnya tentang kreativitas, tidak ada yang perlu kita khawatirkan dari anak-anak. Anak-anak secara fitrah sudah terlahir kreatif dengan caranya masing-masing. Tidak lah pantas kita mengukur kreativitas anak-anak kita dengan anak-anak yang lain. Tinggal kita membenahi diri untuk mampu mendampingi para creator hebat di masa nya kelak dan mungkin saja anak-anak kita adalah salah satu diantaranya. In shaa Allah!

#AliranRasa
#GameLevel9
#Tantangan10Hari
#KuliahBunsayIIP
#BundaSayang
#IbuProfesional
#ThinkCreative

0 comments:

Post a Comment